Paluta, (Analisa). Jumlah warga
hunian cabang rumah tahanan (Carutan) Gunungtua, Kecamatan Padangbolak,
Kabupaten Padanglawas Utara (Paluta) hingga bulan Mei 2012 tercatat
sebanyak 75 napi dan tahanan atau sudah melebihi dari kapasitas normal
dari daya tampung Carutan tersebut, Artinya kapasitas ideal Carutan
Gunungtua hanya menampung 60 orang, dan Kapasitas tersebut sudah over
(Kelebihan,red) yakni kelebihan 15 Napi dan tahanan.
Kepala Cabang Rutan
Gunung Tua, Muda Husni,BC IP, dihubungi Analisa, Rabu (23/5),
mengungkapkan, sejatinya, standar hunian di Carutan Gunungtua saat ini
yakni 60 orang saja. Tapi kenyataannya saat ini membludak hingga 75
orang.Akibat overload itu, sambung Muda, tidak ada pilihan lain kecuali tetap menampung para napi dan tahanan, meski dalam kondisi berdesak-desakan." Sekarang penghuni Carutan ada 75 orang, kapasitas 60 orang," katanya.
Dalam melakukan berbagai program bagi warga binaan akibat kelebihan kapasitas ini, terang Muda, pihaknya membutuhkan dukungan daerah, khususnya dalam mengatasi persoalan kelebihan kapasitas.
" Meskipun status kami adalah vertikal (di bawah Kementerian Hukum dan HAM) namun kami perlu butuh perhatian Pemda untuk membangun blok baru, apalagi warga binaan (narapidana) kita bukan orang pusat melainkan orang daerah," tegasnya.
Muda Husni menambahkan bahwa dari sisi HAM hal itu jelas sebuah pelanggaran sehingga ia sangat mengharapkan agar daerah bisa membantu pihaknya menuntaskan hal tersebut." Mudah-mudahan Pemda Paluta, bisa bermitra dengan kita terkait menyelesaikan kelebihan kapasitas ini," ungkapnya.
Disinggung kegiatan unggulan di Carutan yang disiapkan sebagai bekal apabila warga hunian Carutan bebas kelak, Muda menuturkan para warga binaan selama menjadi warga Carutan Gunungtua, diberikan program pelatihan sebagai bekal ketrampilan diantaranya termasuk pembuatan paving block.
"Program unggulan kita saat ini adalah pembuatan paving block, tentu dengan pengawasan ketat dalam pemanfaatannya. Kita harapkan melalui berbagai program ini, warga binaan dapat menjadi orang bermanfaat ketika kembali ke tengah masyarakat," jelasnya.
BERITA LAINNYA :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar