Paluta, (Analisa). Bupati Padanglawas Utara
Drs H Bachrum Harahap membuka Jambore Program Nasional Pemberdayaan
masyarakat (PNPM) Mandiri Perdesaan (MP) Ruang Belajar Masyarakat (RBM)
di Lapangan Merdeka, Kelurahan Pasar Gunungtua, Kecamatan Padangbolak,
Jumat (15/6).
Hadir dalam acara ini,
Asisten III Pemkab Paluta Drs Hailullah Harahap, Ketua DPRD Padanglawas
Utara Muchlis Harahap, Wakil Ketua DPRD Zulachir Sy Harahap, Kepala
Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa dan Kelurahan
Paluta, Drs Mahlil Rambe, Satuan Kerja (Satker) PNPM Propinsi Sumatera
Utara dan Koordinator Propinsi (RMC-1), Pimpinan SKPD, Camat se
Kabupaten Padanglawas Utara, Satker PNPM Paluta Riswan Harahap,
Fasilitator PNPM- Mandiri serta Pelaku PNPM Mandiri Pedesaan dan
undangan lainnya.Jambore PNPM Mandiri Perdesaan (PNPM-MP) Ruang Belajar Masyarakat (RBM) tahun anggaran 2011 dilaksanakan selama satu hari penuh memamerkan beragam produk kerajinan rakyat, seperti tas, tenunan dan makanan.
Selain menggelar pameran hasil produk usaha kelompok, dalam jambore ini dilaksanakan juga berbagai lomba seperti lomba stand terbaik, pemilihan pelaku PNPM terbaik, lomba nyanyi antar pelaku PNPM dan lomba lainnya.
Pameran ramai dikunjungi para peserta jambore PNPM Mandiri Perdesaan se- Kabupaten Padanglawas Utara. Pameran diikuti 14 stand memanjang berbaris berbentuk huruf U di tengah lapangan Merdeka, Kelurahan Pasar Gunungtua.
Bupati Padanglawas Utara Drs H Bachrum Harahap dalam sambutannya, memberikan apresiasi kepada semua pihak atas terlaksananya Jambore Program Nasional Pemberdayaan masyarakat (PNPM) Mandiri Perdesaan (MP) Ruang Belajar Masyarakat (RBM) pertama tingkat Kabupaten Padanglawas Utara.
Ia juga berpesan kepada para pelaku PNPM-MP untuk terus mengukir prestasi didalam menjalankan kegiatan dan program kemasyarakatan.
Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa dan Kelurahan Paluta, Drs Mahlil Rambe melalui Satuan Kerja (Satker) PNPM Paluta, Riswan Harahap, S.Sos didampingi Faskab PNPM Paluta Andi, kepada Analisa, disela-sela acara, Jumat (15/6), mengungkapkan, Jambore PNPM-MP RBM se-Padanglawas Utara merupakan jambore perdana yang digelar di daerah ini.
Jambore ini digelar untuk menyebarluaskan informasi keberhasilan PNPM serta peran kader pemberdayaan masyarakat desa, unit pengelola kegiatan desa, pendamping lokal, badan kejasama antar desa, tim pengelola kegiatan, tim monitoring, fasilitator kecamatan dan fasilitator teknik pada pelaksanaan PNPM Mandiri Perdesaan di setiap kecamatan.
"Tujuan diadakannya jambore ini selain memberikan sosailisasi PNPM secara menyeluruh, juga ingin melibatkan para pelaku agar bisa diterima masyarakat dengan baik, serta menambah wawasan para pelaku dalam melaksanakan kegiatan di lingkungannya tidak terpaku pada program PNPM saja.
Diharapkan nantinya, para pelaku bisa mengintegrasikan antara kegiatan PNPM dengan program-program pemerintah yang ada di masyarakat," terang mereka.
Ditambahkan Andi, pihaknya berharap jambore ini memupuk tali silaturahmi sekaligus ajang studi komparatif terhadap pelaksanaan PNPM di masing masing kecamatan.
Usai memberikan sambutan Bupati beserta rombongan menyempatkan diri meninjau stand pameran sedangkan acara penyerahan puluhan hadiah para pemenang diserahkan para panitia. (ong)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar